Cukai Vape Closed System Tinggi, APPNINDO: Perlu Diperbaiki. » Vapeboss Indonesia


Vapeboss Indonesia

Blog Details

image

Cukai Vape Closed System Tinggi, APPNINDO: Perlu Diperbaiki.

Hallo Bigboss!! Bagaimana kabarmu hari ini? Semoga sehat selalu, dilancarkan rejekinya dan dimudahkan segala aktivitasnya yaa!!

Saat ini, regulasi yang mengatur tarif cukai produk HPTL, rokok elektrik atau vape di Indonesia menerapkan sistem Ad Valorem. Dalam skema seperti ini, pemerintah mengenakan tarif cukai sebesar 57% untuk vape tipe closed system.

Yang menjadi pembeda dari vape tipe open system adalah harga per mililiter liquid yang akan dihitung sebagai tarif cukai. Namun, untuk closed system, memiliki perhitungan yang dibebankan pada jumlah per-kontainer. Oleh karena itu, tarif cukai closed system lebih tinggi.

APPNINDO (Aliansi Pengusaha Penghantar Nikotin Elektronik Indonesia) menilai bahwasanya cukai untuk vape tipe closed system dalam regulasi saat ini terlalu tinggi. Menurut APPNINDO, cukai tersebut bernilai 11 kali lebih tinggi daripada vape open system. Mereka berharap, dalam regulasi saat ini tarif cukai dapat dibenahi oleh pemerintah agar kedepannya industri dapat terus bertumbuh dan membuka banyak lapangan pekerjaaan.

Menurut APPNINDO, vape closed system memiliki resiko kesehatan yang lebih rendah mengingat rendahnya kontaminasi dari luar karena sistemnya yang tertutup dari mulai proses produksi hingga jatuh ke tangan konsumen.

"Karena pada vape sistem tertutup, konsumen tidak bisa menggunakan e-liquid selain yang sudah ada disediakan oleh produsen di dalam cartridge-nya. Konsumen juga tidak bisa mengubah atau mengganti atomizer (coil dan kapasnya) sehingga memastikan tidak adanya malafungsi ataupun human error," ujar Ketua APPNINDO Roy Lefrans Wungow, ketika dihubungi, Rabu (15/9/2021).

Dengan pertimbangan keamanan yang telah dijelaskan, APPNINDO menyayangkan jika tarif cukai vape closed system lebih tinggi, karena dapat membebani konsumen.

adi demikian artikel pada kesempatan kali ini, semoga dengan adanya artikel seperti ini dapat menjadi wawasan baru untuk kalian para vapers. Tentunya, jika kamu ingin sharing dan menambah wawasan tentang vape, kamu bisa datang langsung ke retail Vapeboss terdekat, disana kamu akan dibantu dengan Vaporista kita dan diberikan banyak informasi seputar dunia vape, dan juga, jika kamu kekurangan kebutuhan vape dan kesulitan untuk membelinya, kamu bisa kontak wa retail kita untuk pembelian dengan sistem COD. Karena, Vapeboss adalah toko vape terlengkap dan terpercaya sejak tahun 2014, jadi kebutuhan apapun tentang vapemu pasti tersedia disana.

Selain dari WA Retail, Kamu bisa belanja melalu Shopee (klik disini) dan Tokopedia (klik disini). Karena disana tersedia keperluan vapemu seperti Liquid, Coil, Kapas, Baterai, dan masih banyak lagi.

Keep Calm and Vape Like a Boss and Always stay safe while vaping dan selalu patuhi protokol kesehatan di pandemi yang sekarang. Have a nice day Bigboss!